Cari artikel

Sistem Download File Torrent



Torrent adalah sistem download yang Berbasiskan peer 2 peer, yang berarti tidak server dedicated. Sebuah media alternative yang digunakan untuk upload dan download untuk file berukuran besar. Semua orang yang mendownload, akan otomatis menjadi server juga. Tentu saja speednya akan berbeda dari download melalui Http langsung (anggap aja bagi2, saling copy).



Torrent digunakan untuk men-download file, sama seperti limewire atau bearshare. Perbedaannya, dengan torrent, semua orang yang men-download file yang sama akan saling berbagi.

Proses download menggunakan torrent terdiri dari 2 tahap. Tahap pertama adalah mengambil file torrent yang merupakan file info berukuran kecil yang berisi nama file, ukuran serta tempat download. Kemudian, file torrent akan di load di aplikasi torrent client (misalnya utorrent, www.utorrent.com) untuk kemudian di-download file aslinya.

Yang perlu diketahui dalam torrent adalah mengenai seeder dan leecher. Seeder adalah mereka yang sudah, mendownload 100% (lengkap), dan leecher adalah mereka yang belum selesai download (belum 100%).

Ketika kamu ingin mengambil file torrent dari salah satu penyedia file torrent, akan terdapat informasi mengenai jumlah seed dan leech. Jika jumlah seed sedikit, kemungkinan besar speed downloadnya lambat. Apalagi kalau tidak ada seed sama sekali, file tersebut tidak akan pernah selesai kamu download.

Jika kamu belum memiliki torrent client, kamu bisa cari di internet, salah satu client yang populer adalah uTorrent. Nantinya, melalui client torrent tersebut kamu tinggal pilih File > Open, lalu file .torrent yang sebelumnya sudah pernah di-download. Client torrent akan men-download file yang dimaksud.

Dalam client torrent, kamu dapat melihat jumlah seed dan leech yang tersedia. Tidak ada seed berarti file tersebut tidak akan pernah selesai di-download.

Unduh client torrent untuk PC kamu disini.

Connect with me on Google+

0 komentar:

Post a Comment